katazikurasana30. Diberdayakan oleh Blogger.

Contoh Penelitian Yang Relevan, Kerangka Berpikir dan Model Hipotetik dalam Skripsi


B.      Penelitian Yang Relevan
Penelitian ini mengenai pengembangan perangkat pembelajaran IPA berbasis karakter pada materi Perubahan kenampakan bumi dan benda langit untuk siswa kelas IV di SDN .... Berdasarkan eksplorasi peneliti, ditemukan beberapa tulisan yang berkaitan dengan penelitian ini.
Yang pertama adalah penelitian dari Faridatul Ika Maylinda pada tahun 2012 yang berjudul “Pengembangan Desain Pembelajaran IPA Berbasis Karakter untuk Siswa Kelas V SDN I Wonokoyo Kota Malang”. Dilaksanakannya penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan desain pembelajaran yaitu RPP IPA yang semula hanya berorientasi pada pengembangan kognisi siswa menjadi sebuah desain pembelajaran yang berbasis karakter.
Kedua, penelitian dari Darmiyati Zuchdi, et. al. pada tahun 2010 yang berjudul ”Pengembangan Model Pendidikan Karakter Terintegrasi dalam Pembelajaran Bidang Studi di Sekolah Dasar”. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model pendidikan karakter dengan menggunakan pendekatan komperhensip yang terintegrasi dalam pembelajaran Bahasa Indonesia, IPA dan IPS. Penelitian ini dilakukan di empat sekolah dasar di DIY Yogyakarta.
Penelitian ketiga dari Fitri Siti Sundari pada tahun  2012 yang berjudul Analisis Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran IPA Kelas IV Sekolah Dasar Laboratorium Percontohan UPI. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pendidikan karakter tercermin dalam perencanaan pembelajaran IPA, pelaksanaan pembelajaran IPA, evaluasi, buku ajar, dan LKS yang digunakan di Kelas IV Sekolah Dasar Laboratorium Percontohan UPI. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif.
Penelitian keempat adalah penelitian Hasan Subekti pada tahun 2010 yang berjudul Pengembangan Perangkat Pembelajaran Sains SMP Berorientasi Pendidikan Berkarakter dengan Model Kooperatif pada Materi Sensitivitas Indera Peraba. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan perangkat pembelajaran sains SMP berorientasi pendidikan berkarakter dengan model kooperatif pada materi sensitivitas indera peraba. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengembangan dengan mengacu pada model Plomp.
Penelitian kelima, penelitian dari Indriastuti, et. al. pada tahun 2011 yang berjudul Pengembangan Perangkat Pembelajaran Konstruktivisme Berbasis Humanistik dengan Metode Two Stay Two stray  Berbantuan CD Interaktif pada Materi Geometri Dimensi Dua Kelas X. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran konstruktivisme berbasis humanistik dengan metode two stay two  berbantuan CD interaktif pada materi geometri dimensi dua yang valid dan mengukur efektivitas pembelajaran konstruktivisme berbasis humanistik dengan metode two stay two  berbantuan CD interaktif pada materi geometri dimensi dua. Jenis peneliltian yang digunakan adalah penelitian pengembangan dengan mengunakan modifikasi model 4-D dari Thiagarajan menjadi 3-D. Jenis perangkat pembelajaran yang dikembangkan adalah silabus, RPP, buku pegangan siswa, Lembar Kerja Siswa, CD Interaktif, dan Tes Prestasi Belajar (TPB).
Adapun perbedaan penelitian yang dilaksanakan peneliti dengan keenam penelitian yang relevan tersebut adalah penelitian yang  dilaksanakan menekankan pada pengembangan perangkat pembelajaran yang terdiri dari silabus, Rencana Pelakasanaan Pembelajaran (RPP), bahan ajar (Materi ajar), Lembar Kerja Siswa (LKS), media pembelajaran dan Lembar Evaluasi Siswa berbasis karakter pada materi Perubahan Kenampakan Bumi dan Benda Langit untuk kelas IV SD. Metode yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan (Research and Development) dengan menggunakan model 4-D dari Thiagarajan yang dimodifikasi menjadi 3-D.

C.       Kerangka Berpikir
Uma Sekaran (Sugiyono,  2011:  60)  mengemukakan  bahwa “kerangka berpikir  merupakan  model  konseptual  tentang  bagaimana  teori  berhubungan dengan berbagai faktor yang  telah diidentifikasi.”
Untuk  mencapai keberhasilan atau ketercapaian tujuan pendidikan karakter bangsa diperlukan rencana tindakan (action plan) implementasi pendidikan karakter bangsa di sekolah. Rencana tindakan itu meliputi: integrasi komponen karakter bangsa ke dalam pembelajaran dan pembudayaan komponen karakter bangsa ke dalam budaya sekolah. Rencana tindakan tindakan pertama mewujud dalam silabus dan RPP serta proses pembelajaran.
Perangkat pembelajaran merupakan salah satu aspek penting keberhasilan pendidik dalam melaksanakan proses belajar mengajar. Perangkat pembelajaran merupakan rambu-rambu bagi seorang pendidik dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran dikelas. Yang tak kalah penting fungsi dari perangkat pembelajaran adalah sebagai bahan evaluasi bagi pendidik untuk mengetahui sejauh mana ketercapaian standar kompetensi yang telah disampaikan. Keberhasilan seorang guru dalam pembelajaran sangatlah diharapkan, untuk memenuhi tujuan tersebut diperlukan suatu persiapan yang matang.
Salah satu bentuk persiapan tersebut adalah dengan membuat perangkat pembelajaran IPA berbasis karakter khususnya pada materi perubahan kenampakan bumi dan benda langit yang disesuaikan dengan karakter siswa kelas IV SDN .... Dengan tujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran yang valid, efektif, dan praktis yang dapat digunakan untuk siswa kelas IV di SDN ... serta diharapkan dapat mencapai keberhasilan tujuan pendidikan  karakter yang terintegrasi dalam pembelajaran IPA. Mulai dari menyusun silabus, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, Lembar Kerja Siswa, hingga alat penilaian dengan memperhatikan pengintegrasian nilai-nilai karakter dalam pembelajaran.
Ketercapaian tujuan pembelajaran yang didalamnya terintegrasi pendidikan karakter tidak dapat terlepas dari kemampuan seorang guru untuk menyampaikan pembelajaran.  Agar dapat terlaksananya pembelajaran IPA yang efektif diperlukan sebuah perangkat pembelajaran IPA yang valid dan praktis untuk diterapkan di kelas. Perangkat pembelajaran IPA  berbasis karakter ini dalam pengembangannya tentu harus memenuhi syarat-syarat teoritis, yaitu harus memenuhi kriteria kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan untuk dapat diterapkan di kelas. 

D.      Model Hipotetik
Berdasarkan  rumusan masalah, landasan teori dan hasil pengamatan di lapangan, maka diajukan hipotesis dalam penelitian ini adalah: ”dengan membuat perangkat pembelajaran IPA berbasis karakter dapat dilaksanakan pembelajaran IPA yang efektif ”. Maka model hipotetik dapat dilihat pada gambar berikut:

Model Hipotetik Penelitian
Model Hipotetik Penelitian


0 Komentar untuk "Contoh Penelitian Yang Relevan, Kerangka Berpikir dan Model Hipotetik dalam Skripsi"

Back To Top